PENGETAHUAN PENCEGAHAN DBD DENGAN MEMANFAATKAN PENANAMAN SEREH DAN MENERAPKAN 3M PLUS
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.15877235Keywords:
DBD, Tanaman Sereh, 3M PlusAbstract
Demam berdarah atau DBD merupakan masalah kesehatan yang berjangkit di daerah tropis seperti di Indonesia dan biasanya terjadi pada musim penghujan maupun pancaroba disebabkan oleh infeksi virus Dengue yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti. Pencegahannya dapat dilakukan dengan cara 3M plus dan menggunakan tanaman sereh. Pengabdian masyarakat ini bertujuan menambah pengetahuan keluarga terhadap penanganan DBD dengan melakukan penanaman sereh dan menerapkan 3M plus sehingga keluarga mampu untuk mencegah terjadinya penyakit DBD di keluarga. Pengabdian masayarakat ini dilakukan menggunakan metode penyuluhan dan diskusi dengan sasarannya adalah Masyarakat Desa Permata secara umum dimana sasaran awalnya 10 kepala keluarga dan yang hadir adalah 12 kepala keluarga. Hasil diperoleh terjadi Peningkatan pengetahuan tentang penangan DBD dengan melakukan penanaman sereh dan menerapkan 3M Plus. Hal ini dibuktikan dengan aktifnya masyarakat dalam bertanya, memahami dan menyimpulkan materi selama proses penyuluhan dan diskusi. Kesimpulan DBD dapat dapat dicegah dengan melakukan penanaman sereh dan menerapkan 3M Plus.