EDUKASI HIV- AIDS UNTUK SISWA SMA 2 SIAK HULU DI JL. KUBANG RAYA NO.62 KUBANG JAYA, KEC.SIAK HULU, KAB. KAMPAR, PROV RIAU

Authors

  • Isna Ovari STIKes Pekanbaru Medical Center Author

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.15875807

Keywords:

Education, HIV-AIDS, High School teens

Abstract

ABSTRAK

Jumlah orang yang hidup dengan HIV (ODHIV) di Indonesia 
diperkirakan sampai tahun 2024 mencapai 503.261 orang. 80% kasus 
terjadi pada kelompok usia remaja hingga dewasa muda, yaitu 
19% dari kasus berada pada rentang usia 20-24 tahun dan 60% pada 
usia 25-49 tahun. Provinsi Riau, khususnya Kota Pekanbaru 
menghadapi tantangan serius dalam memerangi HIV-AIDS. Upaya 
edukasi dan pencegahan yang lebih efektif diperlukan untuk 
mengurangi angka infeksi baru. Atas dasar inilah maka kami Tim 
pengabmas STIKes Pekanbaru Medical Center ikut berperan serta 
dalam memberikan edukasi tentang HIV-AIDS pada kelompok 
remaja. Kegiatan dilaksanakan di SMA 2 Siak Hulu bertepatan 
dengan peringatan hari AIDS Internasional  pada tanggal 1 Desember. 
Kegiatan berpusat di teras kelas, diawali dengan mengkaji secara 
umum pengetahuan siswa tentang HIV-AIDS. Setelah itu dilanjutkan 
dengan pemberian materi dengan metode ceramah. Selanjutnya 
diskusi dan tanya jawab seputaran HIV-AIDS. Salah seorang siswa 
mengungkapkan senang dengan  topik edukasi yang diberikan. 
Karena selama ini pengetahuan mereka  tentang penyakit HIV-AIDS 
sangat kurang, tapi sekarang pengetahuan mereka sudah bertambah, 
karena sudah tahu apa itu penyakit : HIV- AIDS, penyebab HIV
AIDS, tanda gejala penyakit,  komplikasinya, pengobatannya dan 
pencegahannya, serta ucapan terimakasih karena ilmu yang 
disampaikan sangat bermanfaat bagi kami para remaja.  
Alhamdulillah kegiatan edukasi berlangsung dengan tertib dan lancar dari awal sampai akhir. 

Downloads

Published

2025-02-28

Issue

Section

Articles

How to Cite

EDUKASI HIV- AIDS UNTUK SISWA SMA 2 SIAK HULU DI JL. KUBANG RAYA NO.62 KUBANG JAYA, KEC.SIAK HULU, KAB. KAMPAR, PROV RIAU. (2025). Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bidang Ilmu Keperawatan "Optimal", 1(2). https://doi.org/10.5281/zenodo.15875807